image

Kamis, 08 Maret 2012

Mi Keliling

 Bahan:
- Mi telur kering 250 gram, seduh dengan air hangat

Pelengkap:
  - Taoge panjang 100 gram
- Daun selada secukupnya
 - Kentang 2 buah, rebus, potong-potong
 - Timun 1 buah, potong-potong
 - Tahu 1 buah, goreng, potong-potong
 - Telur ayam rebus 2 butir, potong-potong
 - Seledri 2 tangkai, cincang
 - Kerupuk udang goreng 4 buah
 - Bakwan jagung 4 buah, untuk menyajikan
  Saus:
 - Bawang putih 2 siung, cincang halus
 - Udang kupas 100 gram, cincang
 - Kaldu ayam 750 ml
 - Tepung maizena 2 sendok makan, larutkan dengan sedikit air
- Garam secukupnya
 - Merica bubuk 1/4 sendok teh
 - Minyak goreng 2 sendok makan

Cara Membuat:
 1. Saus: Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum. Tambahkan udang, aduk hingga berubah warna. Tuang kaldu, masak hingga mendidih, lalu kentalkan dengan larutan maizena. Bumbuhi dengan garam dan merica, masak hingga mendidih, angkat.
 2. Letakkan mi dalam mangkuk, lalu tambahkan pelengkapnya dan siram dengan kuah.



Bakpau Telo

BAHAN:
-Tepung terigu Bogasari Segitiga Biru 100 gram
-Telo ungu (ubi jalar ungu) 175 gram, kukus, haluskan
-Gula halus 25 gram
-Ragi instan 5 gram
-Baking powder 1/2 sendok teh
-Garam 1/4 sendok teh
-Air es + 75 ml
-Mentega putih 25 gram

 BAHAN ISI:
-Kacang hijau kupas 100 gram, rendam 1 jam
-Gula pasir 75 gram
-Santan 100 ml
-Garam 1/4 sendok teh
-Daun pandan 1 lembar

CARA MEMBUAT:
 1. Isi: Kukus kacang hijau 30 menit sampai matang. Masak kacang hijau, gula pasir, santan, garam, dan daun pandan sambil diaduk hingga kalis, angkat dan dinginkan. Bentuk bulat-bulat kecil, Sisihkan.
 2. Kulit: Campur semua bahan kering, masukan air es sambil diaduk hingga rata. Masukkan telo dan mentega putih, uleni terus hingga kalis (tidak lengket ditangan)
 3. Bagi adonan menjadi beberapa bagian dan bentuk bulat-bulat, diamkan selama 30 menit.
 4. Pipihkan adonan, lalu beri isi dan bentuk bulat-bulat (sesuai selera). Letakkan dikertas roti yang sudah dipotong- potong dan kukus selama 10 menit hingga matang, angkat.
 5. Sajikan.



Tempe Mendoan
BAHAN:
-Tempe 1 papan (400 gram), potong tipis-tipis
-Tepung terigu Bogasari Segitiga Biru 150 gram
 -Air 300 ml
-Telur ayam 1 butir
-Minyak goreng secukupnya, untuk menggoreng

BUMBU:
-Daun bawang 8 batang, potong halus
-Ketumbar 1 sendok teh, haluskan
-Kemiri 3 butir, haluskan
-Bawang merah 3 siung, haluskan
-Bawang putih 3 siung, haluskan
-Kunyit 1/4 cm, haluskan
-Garam secukupnya

SAMBAL KECAP (ADUK RATA):
-Kecap manis 100 ml
-Cabe rawit 10 buah, potong halus

CARA MEMBUAT:
1. Campur tepung terigu bersama telur, bawang merah, bawang putih, ketumbar, kunyit, garam dan kemiri, aduk rata.
2. Tuang air sedikit demi sedikit sambil diaduk, tambahkan daun bawang, aduk hingga tercampur rata.
3. Celupkan tempe kedalam adonan tepung hingga permukaannya rata, lalu goreng dalam minyak panas sedang agak kecokelatan dan matang, tiriskan.
4. Sajikan hangat dengan sambal kecap.



Sroto

BAHAN:
-Daging ayam 250 gram, potong menjadi 2
-Air 1 liter
-Daun salam 1 lembar
-Lengkuas 2 cm, memarkan
-Garam secukupnya
-Daun bawang 5 batang, cincang kasar
-Minyak goreng 2 sendok makan

BUMBU HALUS:
-Kemiri 3 butir, sangrai
-Bawang putih 3 siung
-Merica butiran 1/2 sendok teh
-Jahe 1 cm
-Garam secukupnya

ISIAN:
-Tauge panjang 50 gram,bersihkan
-Soun 25 gram, seduh air hangat
-Telur ayam 2 butir, rebus, kupas, potong-potong
-Kacang tanah goreng 25 gram
-Keripik kentang 50 gram
-Bawang goreng 2 sendok makan
-Seledri 1 sendok makan, cincang halus
-Jeruk nipis 1 buah

SAMBAL KACANG (ADUK RATA):
-Air matang 50 ml
-Cabe rawit 5 buah, rebus, haluskan
-Kacang tanah goreng 50 gram, haluskan
-Kecap manis 1 sendok makan

PELENGKAP:
-Ketupat 3 buah

CARA MEMBUAT:
1. Rebus daging ayam dalam air mendidih bersama garam, daun salam dan lengkuas hingga ayam lunak, angkat dan tiriskan daging ayam, sisakan air kaldunya. Setelah dingin daging ayam disuwirsuwir.
2. Tumis bumbu halus dan daun bawang hingga harum, lalu tuang dalam air kaldu dan rebus kembali air kaldu hingga mendidih, angkat.
3. Letakkan isian sroto dalam mangkuk saji, lalu tambahkan ayam suwir dan tuangi kaldu panas.
4. Sajikan dengan pelengkapnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar