image

Selasa, 28 Februari 2012

Naan Kacang Ceri
Bahan:
-    Tepung terigu protein sedang 300 gram
-    Baking powder 1/2 gram
-    Soda kue 1/4 sendok teh
-    Garam 1/2 sendok teh
-    Telur ayam 1 butir, kocok lepas
-    Gula pasir 1 sendok makan
-    Mentega (ghee) 2 sendok makan, cairkan
-    Yoghurt 100 ml
-    Susu cair 100 ml
-    Ceri merah & hijau kering 100 gram, cincang kasar
-    Kacang mede panggang 50 gram, cincang kasar

Cara Membuat:
 1.    Campur tepung terigu bersama baking powder, soda kue dan garam, lalu tambahkan telur, gula, mentega cair dan yoghurt, aduk rata.
 2.    Tuang susu cair, sambil diuleni hingga kalis, masukkan kacang mede, ceri merah dan hijau, aduk rata. Diamkan adonan selama 60 menit.
 3.    Pipihkan adonan, lalu cetak bentuk bunga dan letakkan dalam loyang datar yang telah dioles margarin.
 4.    Panggang dalam oven suhu 180°C selama 15 menit hingga agak kecokelatan dan matang, angkat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar