image

Minggu, 19 Februari 2012

Es Podeng ala Lezat/Es puter
 Bahan (Es Puter):
- Santan 1 liter
- Kelapa muda 1 butir, kerok dagingnya
- Daun pandan2 lembar, simpulkan
- Gula pasir 250 gram
- Tepung maizena 1 sendok makan, cairkan dengan sedikit air
- Garam 1/2 sendok teh

Pelengkap:
- Roti tawar putih 10 lembar, potong dadu
- Mutiara sagu 250 gram, siap pakai
- Alpukat 4 buah
- Nangka 5 buah, potong-potong
- Cokelat meises secukupnya
- Susu kental manis secukupnya

Cara Membuat:
1. Es Puter:
- Masak santan, daun pandan, gula dan garam, aduk hingga mendidih. Masukkan larutan maizena sambil diaduk hingga adonan mengental dan matang, angkat.
- Tambahkan kelapa muda, aduk rata dan tuang dalam wadah, simpan dalam lemari es hingga mengeras. Keluarkan es, lalu blender hingga lembut, lalu simpan kembali dalam lemari es hingga mengeras. Lakukan hingga 3 – 4 kali. Es puter kelapa siap digunakan.
2. Siapkan gelas saji, lalu susun roti tawar, mutiara dan alpukat.
3. Msukkan es puter, hias dengan nangka, tuang susu kental manis dan taburan cokelat meises,
4. Sajikan.


Es Doger

Bahan:
- Santan 2,5 liter
- Gula pasir 500 gram
- Pewarna merah secukupnya
- Esens frambozen 1/2 sendok teh

Pelengkap:
- Kelapa muda 2 butir, ambil dagingnya
- Tape singkong 500 gram, potong dadu
- Tape ketan hitam 500 gram
- Roti tawar 12 lembar (1 pak), potong dadu
- Mutiara sagu 250 gram, rebus, tiriskan
- Susu kental manis 1 kalengAlat & Kemasan:
- Timbangan
- Talenan
- Panci
- Gelas plastik transparan, untuk kemasan daya tahan:
- 1 hari

Cara Membuat:
1. Rebus santan bersama gula pasir hingga mendidih, angkat. Tambahkan pewarna merah dan esens, aduk rata.
2. Tuangkan adonan santan dalam wadah, lalu simpan dalam lemari es (freezer) hingga beku. Keluarkan es, lalu mixer hingga lembut dan simpan kembali dalam lemari es (freezer) hingga beku. Lakukan hingga 2 – 3 kali.
3. Penyajian: Letakkan mutiara sagu, tape ketan hitam, tape singkong, kelapa muda dan roti tawar dalam gelas saji, tambahkan es santan yang telah diserut.
4. Terakhir tuang susu kental manis diatasnya, lalu sajikan.


Soes Ragout Ayam

Bahan (kulit):
-Air 300 ml
-Margarin 150 gram
-Tepung terigu Bogasari Segitiga Biru 150 gram
-Garam 1/2 sendok teh
-Telur ayam 2 - 3 butir

Bahan (Ragout ayam):
-Daging ayam 250 gram, rebus, potong kotak kecil
-Wortel 200 gram, potong kotak kecil
-Bawang Bombay 50 gram, cincang kasar
-Jamur kancing 100 gram, potong tipis
-Margarin 50 gram
-Tepung terigu Bogasari Segitiga Biru 50 gram
-Air kaldu ayam 100 ml
-Susu cair 50 ml
-Daun seledri 2 batang, cincang halus
-Merica bubuk 1/2 sendok teh
-Pala bubuk 1/2 sendok teh
-Gula pasir secukupnya
-Garam secukupnyaPelengkap:
-Daun selada secukupnya
-Telur ayam rebus 2 butir, potong-potong
-Saus tomat / sambal

Cara Membuat:
1. Isi: Tumis bawang Bombay dengan margarin hingga harum, lalu masukkan daging ayam, wortel dan jamur, aduk rata. Masukkan terigu, bumbui dengan merica, pala, gula dan garam, lalu tuang kaldu dan susu, masak hingga matang. Tambahkan seledri, aduk rata dan angkat.
2. Masak air dan margarin hingga mendidih, lalu masukkan tepung terigu sedikit-sedikit sambil diaduk terus hingga kalis.
3. Tambahkan garam, aduk rata, angkat dari api dan dinginkan sebentar. Masukkan telur satu per satu sambil diaduk hingga rata dan kalis.
4. Masukkan adonan dalam kantung plastik segitiga (piping bag), lalu semprotkan bentuk memanjang dengan bantuan spuit diatas loyang datar / cetakkan yang telah dioles margarin.
5. Panggang dalam oven suhu 180ºC selama 20 menit hingga matang, angkat.
6. Letakkan adonan isi di tengahnya, ratakan, lalu tambahkan daun selada dan telur rebus.
7. Sajikan.


Bolu Gulung 3 Rasa
Bahan:
-Telur ayam 4 butir
-Gula pasir 100 gram
-Cake emulsifier 5 gram
-Terigu terigu Bogasari Kunci Biru 90 gram
-Tepung maizena 20 gram
-Margarin 100 gram, cairkan
-Esens Vanili 1/2 sendok teh
-Pasta cokelat 1/2 sendok teh
-Pasta pandan 1/2 sendok tehOlesan:
-Selai nanas 150 gram, siap pakaiHiasan:
-Cokelat masak pekat/milk 50 gram, lelehkan

Cara Membuat:
1. Kocok telur, gula pasir dan cake emulsifier hingg lembut dan mengembang.
2. Masukkan terigu yang telah dicampur dengan maizena, aduk rata.
3. Tambahkan margarin cair, aduk rata.
4. Bagi adonan menjadi 3 bagian, lalu masingmasing adonan tambahkan pasta cokelat, pasta pandan dan esens vanilla, aduk rata.
5. Tuang masing-masing adonan ke loyang 20x20 cm (jadi 3 loyang) yang telah dioles dengan shortening putih dan dialasi dengan kertas roti.
6. Kukus di langseng (yang airnya sudah mendidih) selama ± 20 menit hingga matang, angkat.
7. Keluarkan bolu dari loyang, lalu oles dengan selai nanas, gulung hingga agak padat.
8. Hias cake dengan cokelat leleh dan potong- potong bolu, lalu kemas dalam mika transparan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar