image

Sabtu, 21 Mei 2011

tiger roll cake
Bahan Roll Cake:
15 kuning telur
5 putih telur
225 gr gula halus
1 sdm cake emulsifier
3 sdm susu kental manis
2 sdm rhum bakar
150 gr tepung terigu
30 g custard powder
30 gr susu bubuk
180 gr mentega cair
30 gr coklat instan (Milo), ayak dan ambil yang kasarnya

Kulit Tiger:
10 kuning telur (200 gr)
60 gr gula halus
2 sdm tepung maizena (17 gr)
50 gr minyak goreng
susu kental manis, untuk lapisan
 
Cara Membuat:
  1. Roll cake: kocok telur, gula dan cake emulsifier hingga kental dan mengembang. Masukkan susu kental dan rhum, kocok rata
  2. Masukkan tepung terigu, custard power, dan susu bubuk, aduk rata. Tuang mentega cir, aduk rata
  3. Tuang adonan ke dalam loyang 30 x 40 x 4 cm yang telah diolesi margarin dan dilapisi kertas roti, taburi atasnya dengan coklat instan, ratakan dengan garpu
  4. Panggang dalam oven dengan suhu 180 C selama 20 menit, hingga matang. Angkat, keluaran dari loyang dan dinginkan
  5. Olesi dengan selai, gukung padat dan jangan dilepas dari kertasnya. Simpan 30 menit
  6. Kulit tiger: kocok telur dan gula hingga kental dan mengembang, masukkan tepung maizena, aduk rata
  7. Tuang minyak ke dalam adonan, aduk rata
  8. Tuang adonan ke dalam loyang 30 x 40 x 2 cm yang telah diolesi margarin dan dilapisi kertas roti, ratakan
  9.  Panggang dalam oven dengan suhu 200 C dengan api atas selama 5 menit. Angkat dan dinginkan
  10. Olesi kulit tiger dengan susu kental manis, taruh roll cake di atasnya, gulung dan rapikan. Potong-potong, sajikan
Tips agar roll cake tidak retak dan berkulit mulus
  1. Sewaktu mengocok adonan usahakan jangan terlalu lama dan adonan kaku, sebab jika terlalu lama adonan menjadi panas dan sewaktu dipanggang hasil kuenya kering dan berpori besar
  2. Jika membuat adonan roll cake tipis, usahalan suhu oven 190 C - 200 C, dan jika adonan roll cake tebal, suhu oven 165 C - 180 C
  3. Jika bagian atas kue sudah matang tetapi basah, taburi dengan gula halus spaya tidak lengket pada waktu dibalik
  4. Usahalan sewaktu menggulung dalam keadaan dingin untuk menjaga keawetan roll cake itu sendiri
  5. Untuk kulit tiger, jika menggunakan mentega cair hasilnya tidak bagus dan tidak bersalur. Sewaktu memanggang gunakan api atas untuk membuat motif kulit. Lama memanggang 5 menit
untuk 16 potong

Tidak ada komentar:

Posting Komentar